Home Uncategorized Tiongkok Sensor Wawancara BTS dalam ‘Friends: The Reunion’

Tiongkok Sensor Wawancara BTS dalam ‘Friends: The Reunion’

647
0
tiongkok-sensor-wawancara-bts-dalam-‘friends:-the-reunion’

HBO Max telah merilis Friends: The Reunion pada 27 Mei 2021. Episode spesial ini mengumpulkan kembali para pemeran sitkom legendaris di era 90-an, serta mengundang sejumlah musisi papan atas dan tokoh terkemuka.

Lady Gaga berduet dengan Lisa Kudrow membawakan lagu klasik ciptaan Phoebe Buffay “Smelly Cat”. Justin Bieber muncul dengan kostum “Spudnik”-nya Ross Geller. Sementara itu, boyband BTS mengungkapkan kecintaan mereka pada Friends dalam sebuah wawancara. RM menceritakan, dia belajar bahasa Inggris dari sitkom tersebut.

Namun, para penonton di Tiongkok tidak dapat menyaksikan adegan-adegan ini jika mereka menonton dari Youku, iQiYi atau Tencent Video — tiga platform streaming terbesar di Negeri Tirai Bambu.

Tak jelas siapa yang memerintahkan penyensorannya. Bisa jadi pemerintah, atau mungkin platform berinisiatif melakukannya untuk menghindari kontroversi.

Tencent, iQiYi dan Alibaba, yang merupakan perusahaan induk Youku, tidak menanggapi permintaan VICE untuk berkomentar.

Lady Gaga dicekal stasiun televisi Tiongkok karena pernah bertemu dengan Dalai Lama pada 2016. Tokoh spiritual itu dicap sebagai pemimpin separatis oleh pemerintah Tiongkok.

Sementara Justin Bieber dilarang konser di negara itu karena “berperilaku buruk” pada 2017. Namun, pihak berwenang tidak menjelaskan apa yang membuat mereka kesal dengan pelantun “What Do You Mean?”.

Pasalnya, Bieber dipanggul sampai puncak Tembok Besar ketika berkunjung ke Tiongkok untuk konser pada 2013. Setahun kemudian, dia memposting foto di kuil Jepang Yasukuni ke Instagram. Masyarakat Tiongkok melihat kuilnya sebagai simbol invasi Jepang selama Perang Dunia II. Dia kemudian meminta maaf atas fotonya.

Sedangkan tahun lalu, BTS diboikot kelompok nasionalis Tiongkok menyusul sikap RM yang mendukung aliansi Korea Selatan-Amerika Serikat selama Perang Korea 1950-1953. Beijing terlibat dalam konflik sebagai sekutu Korea Utara melawan Korea Selatan.

Ketiga platform tersebut tetap menayangkan adegan tokoh terkemuka lain, seperti David Beckham, Cara Delevingne, Cindy Crawford dan Malala Yousafzai.

Friends memiliki banyak penggemar di Tiongkok. Banyak milenial yang belajar bahasa Inggris dan budaya Amerika melalui sitkom ini. Replika kafe fiktif Central Perk tersebar di berbagai penjuru kota.

Penggemar di Tiongkok menyambut episode reunian dengan penuh sukacita. Beberapa sampai menangis terharu ketika menyaksikan wajah-wajah familiar di layar kaca. Pendapat mereka berbeda-beda terkait penyensoran sejumlah bintang tamu. Ada yang kecewa karena hanya bisa menonton versi yang disensor, ada juga yang masa bodoh melewatkan adegan para penghina Tiongkok.

Penggemar Lady Gaga, BTS dan Justin Bieber di Tiongkok mengunggah adegan mereka — kemungkinan berasal dari versi luar negeri — di situs mikroblog Weibo.

Follow Viola Zhou di Twitter.