Momen pelantikan Presiden Amerika Serikat ke-46, Joe Biden, dua hari lalu ternyata melahirkan format meme baru. Uniknya ini bukan meme soal Biden, melainkan sosok Bernie Sanders. Politikus gaek Partai Demokrat yang berideologi sosialis itu memang gagal jadi presiden, tapi tampaknya dia masih sangat diidolakan netizen, bukan cuma dari AS, tapi juga berbagai negara lain.
Saat pelantikan Biden, cuaca memang cukup dingin. Sanders pun mengenakan jaket cukup tebal. Tapi rupanya foto tersebut membuat beberapa netizen kasihan (sekaligus iseng). Mereka akhirnya mengedit foto Sanders duduk pakai jaket itu ke lokasi-lokasi yang lebih hangat.
Ide awalnya sih gitu. Lambat laun netizen menggila, lalu menempatkan Sanders ke lokasi yang jauh lebih ekstrem, sampai ngedit sampul album atau lukisan klasik biar ada Sanders-nya. Bahkan netizen Indonesia pun ikutan.
Seorang mahasiswa New York University bahkan sampai bikin situsweb khusus buat membantu netizen mengedit foto senator berusia 79 tahun itu. Kalian cukup masukkan alamat yang tercatat Google Maps, dari berbagai penjuru dunia, lalu foto Sanders otomatis berada di sana.
Contohnya seperti ini:
Atau seperti ini:
Bernie mengaku terhibur melihat kelakuan netizen mengedit foto-fotonya. Konten-konten viral itu membuktikan sang senator gaek ini sebetulnya masih diminati oleh anak-anak muda yang berada di internet, sekalipun gagal jadi presiden.